Berita

Peringati Hari Pahlawan, SMP BOPKRI 3 Yogyakarta lantik pengurus OSIS dan pemberian penghargaan terhadap duta sekolah

Jumat, 20 Januari 2023 / Berita

Hari Pahlawan bagi bangsa Indonesia diperingati setiap tanggal 10 November. Momen itu mengingatkan kita tentang perjuangan bangsa Indonesia meraih kemerdekaan. Para pahlawan rela mati hanya untuk sebuah kemerdekaan yang diimpikan seluruh rakyat Indonesia. Thema Hari Pahlawan tahun 2022 adalah “Pahlawanku Teladanku “. Tema ini diangkat dengan harapan perjuangan dan pengorbanan para pahlawan dapat menginspirasi dan memotivasi generasi muda untuk meneruskan pembangunan dan mengisi kemerdekaan.

SMP BOPKRI 3 Yogyakarta sebagai bagian dari pendidik generasi bangsa memperingati hari Pahlawan dengan upacara bendera. Upacara bendera dilaksanakan dengan khidmat. Petugas upacara bendera diambil dari anggota pleton inti SMP BOPKRI 3 Yogyakarta. Dalam kesempatan tersebut kepala sekolah SMP BOPKRI 3, Ibu Atun Pratiwi, M.PdK, berpesan kepada seluruh warga sekolah, terutama kepada siswa-siswi untuk selalu meneladan para pahlawan dalam memperjuangkan kemerdekaan, mengisi kemerdekaan dengan menjadi pahlawan yang dimulai dari diri sendiri, keluarga, dan lingkungan sekitarnya. Sebagai generasi bangsa Indonesia maka siswa SMP BOPKRI 3 Yk harus mampu berperan sesuai kemampuan, keahlian, dan ketrampilan masing-masing untuk memberikan kontribusi bagi bangsa sebagai wujud pahlawan masa kini.  

Pada kesempatan ini sekolah memberikan penghargaan untuk siswa-siswi yang berprestasi (student of the week) dan diberikan kepada siswa-siswi yang mengikuti berbagai lomba sebagai duta sekolah.  Usaha mereka sebagai duta sekolah dalam mempersiapkan diri mengikuti lomba patut diacungi jempol. Terbukti dalam lomba  story telling yang diselenggarakan oleh SMA Pangudi Luhur Yogyakarta, Kiera Aileen Sutanto berhasil meraih juara 1. Peleton Inti SMP BOPKRI 3 Yk sebagai duta sekolah dalam LBB MP XXIII untuk pleton inti putri berhasil meraih juara  3 dan meraih juara harapan 1 dalam LBB MP XXIII untuk pleton inti putra. Keberhasilan siswa-siswi tersebut tidak terlepas dari peran bapak/ ibu guru pendamping yang dengan gigih tanpa lelah mendampingi juga kekompakan semua warga sekolah dalam mendukung dan mensupport setiap lomba yang diikuti oleh siswa-siswi SMP BOPKRI 3 Yogyakarta.

            Pada kesempatan ini pula, SMP BOPKRI 3 Yogyakarta melantik pengurus OSIS periode 2022/2023. Harapan sekolah terhadap pengurus OSIS yang terpilih adalah hendaknya mereka mampu senantiasa ada di baris terdepan dalam memberikan keteladanan dalam sikap hidup keseharian. Jiwa kepemimpinan yang ada dalam kepengurusan OSIS yang baru ini diharapkan mampu membawa SMP BOPKRI 3 menjadi lebih baik lagi  kedepannya. Setiap tantangan yang ada harus mampu dihadapi dengan bijaksana . “Pelantikan pengurus OSIS memang sengaja dilakukan saat upacara bendera memperingati hari pahlawan agar semua warga sekolah mampu menghayati dan meneladan nilai-nilai yang diwariskan para pahlawan di masa sekarang,” tutur Atun Pratiwi, M.PdK.

    Kirim Komentar

    © Copyright Citraweb Digital Multisolusi All Rights Reserved. Designed and Developed by Developed by Citraweb